Pemkot Batu Ajak ASN Mengecat Trotoar

Pemkot Batu Ajak ASN Mengecat Trotoar

 

Batu malangupdatenews99- Keberhasilan menyabet supremasi dibidang kebersihan Adipura dalam katagori kota Sedang, Pemkot Batu menggugah partisipasi ASN untuk peduli kebersihan lingkungan dengan melakukan pengecatan trotoar jalan, Jum’at ( 10/3/2023).

Guna mempertahan perolehan Adipura Pemkot Kota Batu terus melakukan berbagai upaya dengan memperindah kawasan perkotaan. Salah satu tindakan nyata yang dilakukan oleh para ASN (Aparatur Sipil Negara) di Pemerintah Kota Batu, adalah dengan melaksanakan kegiatan kerja bakti mengecat trotoar di 8 titik berbeda.

8 titik trotoar yang menjadi lokasi pengecatan antara lain Jl. Gadjah Mada sisi utara, Jl. Gadjah Mada sisi selatan, trotoar alun-alun dan taman Adipura, trotoar Jl. Diponegoro, trotoar Jl. Wr. Supratman-Jl. Sudiro, trotoar Jl. Agus Salim, trotoar Jl. Sudiro dan trotoar Jl. Munif.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh SKPD di lingkungan Pemerintah Kota Batu, termasuk Pj. Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai. Bahan cat dan kaleng disediakan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan setiap ASN membawa peralatan kuas, sapu serta peralatan lainnya.

Begitu sampai di lokasi, proses pengerjaan dimulai dengan membersihkan trotoar dari kotoran dan debu, lalu mulai pengecatan. Trotoar yang awalnya berwarna kusam disulap menjadi bersih sehingga memperindah pemandangan.

Dalam kegiatan ini, para ASN bekerja dengan semangat tinggi dan penuh kebersamaan. Mereka saling membantu satu sama lain dan saling bergotong-royong untuk menyelesaikan tugas dengan cepat. Selain itu, mereka juga berinteraksi dengan warga setempat yang melewati trotoar tersebut, dan berupaya menjalin hubungan yang lebih dekat dengan mereka.

Ghaib Sampurno ketua LSM Alap- Alap merasa bangga, ASN Pemkot Batu memprakarsai gerakan bersih lingkungan ini.

“Saya merasa bangga dengan kegiatan mengecat trotoar untuk memperindah lingkungan perkotaan yang telah dilakukan oleh ASN Pemerintah Kota Batu. Sehingga dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik dan nyaman untuk kita semua,” ungkap Ghaib di Cafe Omah Cobek miliknya.

Ghaib menyarankan agar Pemkot Batu bisa mengajak masyarakat untuk terlibat dalam gerakan kebersihan ini. Mengingat Adipura bukan hanya milik Pemkot semata, rakyat juga berhak bangga.

” Gerakan kebersihan seperti ini semestinya juga mengajak masyarakat, Adipura itu milik bersama tidak hanya Pemkot Batu saja” Saran Ghaib yang juga ketua POBSI Kota Batu.

Dengan adanya pengecatan trotoar akan mempercantik jalan. Tapi Ghaib mengingatkan agar Pemkot jangan membiarkan trotoar dijadikan lahan jualan.

” Pemkot harus tegas dan jangan tebang pilih dalam penegakan aturan larangan jualan di trotoar. ” Lanjutnya.

LSM Alap- alap siap mendukung bersih lingkungan secara gotong royong sehingga dapat menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan indah. ( Eno )