Batu malangupdatenews99- Peringatan Hari Pembangunan Taman Rekreasi Selecta Kota Batu ke-73 diwarnai dengan pemberian santunan kepada para Janda Prasejahtera desa Tulunngrejo Kecamatan Bumiaji, dan Pagelaran wayang Kulit berhadiah berlangsung di Resto Bahagia Selecta ,Kamis ( 19/1/2023).
Direktur Utama Taman Rekreasi Selecta Sujud Hariadi mengungkapkan peringatan hari pembangunan merupakan perwujudan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Oleh karena itu pihaknya ingin berbagi kebahagiaan dan kegembiraan dengan warga sekitar Perusahaan.
” Dengan demikian mereka juga merasakan rasa kegembiraan yang sedang kami rasakan dalam peringatan hari ulang tahun ke-73 ini. ” Ungkap Sujud Pribadi kepada awak media.
Disebutkan, baru tahun ini pihaknya menyelenggarakan peringatan ini, mengingat selama 2 tahun didera Pandemi. Ada banyak kegiatan yang diselenggarakan seperti gerak jalan santai pergelaran wayang kulit semalam suntuk dengan lakon Parikesit Jumeneng ada doorprise TV serta dihibur dengan artis Cak Percil.
Selain memberikan santunan kepada 205 para Janda yang tersebar di 4 dusun yang ada di desa Tulungrejo lokasi taman rekreasi pemandian dan resto Selecta berada yaitu dusun Gondang, Gerdu, Kekep, Wonorejo dan Dusun Junggo.
Selecta juga mengajak 718 anak dari 14 Panti Asuhan se Kota Batu untuk berekreasi ke Pemandian dan resto Selecta dan.menikmati hiburan Barongsai.
Salah satu warga penerima santunan ibu Djuwariah ( 69 Th ) asal dusun Gondang, usai menerima santunan merasa berterima kasih kepada Selecta yang peduli dengan nasib janda prasejahtera didesanya.
” terima kasih kepada pimpinan taman rekreasi Selecta yang peduli dengan kami, para Janda didesa Tulungrejo. Semoga Selecta semakin maju dan banyak pengunjungnya sehingga terus membantu kehidupan warg sekitar pemandian ” ungkap Bu Djuwariah yang diamini ibu- ibu yang lain.
Sujud Hariadi mengungkapkan keinginannya untuk memacu jumlah kunjungan wisatawan ke Taman Rekreasi warisan Belanda Selecta ini. Tahun 2023 ditargetkan mampu mencapai 750 ribu pengunjung lebih tinggi dibanding 2022 yang hanya 640 ribu.
” Kami tidak muluk- muluk dalam pencapain target, apalagi situasi pasca pandemi tidak semudah membalikkan tangan.Dengan capaian 640 ribu di tahun 2023 merupakan prestasi luar biasa jika dibanding 2 tahun sebelumnya, ketika Pandemi Covic melanda. Kondisi yang sangat memprihatinkan bahkan kami harus menggaji karyawan hanya 50 % saja demi kelangsungan usaha milik ribuan pemegang saham rakyat ini ” tegas Sujud kepada awak media usai acara.
Dengan mulai pulihnya situasi pasca pandemi merupakan peluang dan kesempatan meraup rejeki bagi pelaku wisata,setelah 2 tahun mengalami tidur panjang.
Kota Batu sebagai kawasan tujuan wisata mulai mempesolek diri, utamanya obyek wisata. Mereka seakan berlomba bagaimana menarik minat wisatawan untuk menikmati wahana di obyek wisata yang dikelolahnya.
Di Kota Batu, puluhan obyek wisata ada disana ada wisata edukasi, petualangan dan olahraga serta banyak lagi.
Taman rekreasi Selecta, sebagai Tempat wisata ini terletak di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu.
Berada di ketinggian sekitar 1.150 meter dari permukaan laut. Taman cantik seluas 20 hektare ini dikelilingi Gunung Arjuno dan Welirang serta Gunung Panderman.
Selecta dibangun oleh seorang Belanda, De Ruyter De Wildt pada 1920-1928. Selectia yang dalam bahasa Belanda berarti Pilihan.
Lokasi ini awalnya ditujukan sebagai tempat peristirahatan pembesar Pemerintah Hindia Belanda. Tempat pelesir pilihan golongan eropa.
Sebagai tempat wisata bersejarah, namun terus berbenah agar tidak ditinggal pengunjungnya.
Direktur Utama Taman Rekreasi Selecta Sujud Hariadi menyebutkan kolam renang andalan Belanda menjadi idaman, karena airnya jernih dan segar karena dialirkan dari mata air dan setiap mnggu selalu dibersihkan, sehingga heiginist.
“Air kolam renang sangat agar dan jernih, karena memang dari mata air langsung dan seminggu sekali di kuras ” ungkap Sujud.
Sujud menyebutkan pada liburan Nataru 2023 pihaknya akan menaikan harga tiket masuk dari Rp 40 ribi menjadi Rp.50 ribu( 25 % ). ( Eno )